2009/05/02

Kemah Kerja PMKRI


Senin, 06 April 2009 , 08:03:00

PERHIMPUNAN Mahasiswa Katolik Republik Indonesia akan menggelar kemah kerja sosial di Dusun Benuah, Desa Teluk Bakung, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya. “Ini jadi ruang belajar dalam mengasah kepekaan sosial kader bersama masyarakat,” kata Presidium PMKRI St. Thomas More Pontianak, Hendrikus Adam.
Ada beragam kegiatan yang dilaksanakan, di antaranya, kerja bhakti bersama warga, ibadat jalan salib, pendidikan pemilih, misa Minggu Palma, dialog pengaturan anggaran belanja keluarga, hingga pemutaran film dokumenter tentang pendidikan dan perdagangan orang, serta isu lingkungan. Menurut Adam, dipilihnya Dusun Benuah merupakan bagian dari proses panjang setelah sebelumnya melakukan survei. Hasil survey awal, daerah tersebut dinilai sangat memungkinkan setelah melalui pembahasan dan pertimbangan internal sesuai dengan kriteria yang ditentukan sebelumnya.

Ia berharap, setiap pihak yang terlibat semakin menyadari keberadaannya sebagai bagian dari komponen penentu keberhasilan pembangunan nasional, khususnya di wilayah setempat. “Generasi muda (mahasiswa) dengan latar belakang daerah yang beragam dapat memahami kondisi kehidupan dan realita di dalam masyarakat setempat khususnya, dan kehidupan masyarakat Kalbar umumnya,” katanya (mnk)
sumber: http://www.pontianakpost.com/?mib=berita.detail&id=17181
.

0 Comments: